Breaking News

Kabut Asap dan Seringnya Listrik Padam di Pekanbaru

Hari Rabu ini, harus aku awali dengan padamnya listrik di rumah padahal jam 3 pagi baru nyala. Untung masih ada air untuk mandi dan masih sempet menyalakan pemanas air untuk minum teh sebelum listrik padam jam 06.15 WIB.
Kenapa ya listrik di Pekanbaru sering padam? Bahkan bisa dibilang 3 jam nyala, 3 jam mati dengan skema berulang-ulang (kayak tarif GSM aja), gak tahu harus tanya kemana.
Tapi apakah semua wilayah Pekanbaru mendapat giliran untuk listrik padam, mungkin hanya PLN yang tahu, lha wong kita ini siapa, cuma bisa mengeluh dan mengeluh.
Padahal, waktu sudah mendekati bulan puasa, apakah PLN dapat menjamin selama bulan puasa tidak ada pemadaman listrik seperti tahun yang lalu. Kita tunggu saja apakah ada kemajuan yang dicapai oleh PLN.

Tidak hanya listrik yang "byar-pet" tapi kabut asap akibat pembakaran lahan yang semakin parah sehingga sepanjang hari Riau khususnya Pekanbaru terasa gelap karena diselimuti asap. Dikhawatirkan jika pembakaran lahan tidak segera diatasi akan berakibat buruk bagi kesehatan masyarakat, terutama terhadap penyakit Inspeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA), ditambah musim kemarau yang semakin lama.
Tapi kita berharap semua pihak dapat menangani permasalahan tersebut di atas, baik sering padamnya listrik maupun asap akibat pembakaran lahan.

Semoga hari esok kan lebih baik.

1 komentar:

  1. Emang sangat-sangat menyebalkan mati lampu melulu!! pengen gw kameha-meha PLN! wakakaka!

    Asep???
    nyerah deh..bengek-bengek deh!

    hahahaha....

    BalasHapus

Mohon maaf komentar Anda akan dimoderasi terlebih dulu. Terima Kasih atas kunjungan Anda.